top of page

Podcast Rabu Belajar Episode 16

Sejak COVID-19 meluas pada Maret 2020 lalu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menghentikan sementara pembelajaran tatap muka di sekolah. Sebagai alternatif, Pemerintah menerapkan kebijakan Belajar Dari Rumah agar siswa tetap mendapatkan hak untuk belajar.


Tapi pada praktiknya, belajar dari rumah ternyata tidak senyaman belajar tatap muka di sekolah. Tidak adanya interaksi langsung antara siswa dengan guru dan teman membuat pelajar kesulitan beradaptasi. Begitupun dengan orang tua yang harus berperan dalam membimbing anaknya untuk dapat mengikuti proses belajar dari rumah.


Tentu banyak hambatan yang timbul seiring dengan proses peralihan ini, lalu bagaimana cara mengatasinya? Bagaimana sesungguhnya mekanisme belajar dari rumah? Bagaimana peran guru, orang tua, kepala sekolah, hingga pengawas sekolah dalam masa pembelajaran dari rumah?


Ulasan lengkapnya dibahas bersama Drs. Joko Sugiyarto, M.Pd., PIC Tim Belajar Dari Rumah Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta sekaligus Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah I Jakarta Selatan, pada Podcast Rabu Belajar Episode 16 dengan tema "Strategi Pendampingan Anak Belajar di Rumah" Rabu, 14 Juli 2021 melalui Kanal YouTube BPSDM DKI JAKARTA.




Recent Posts
Archive
Follow Us
  • Facebook Basic Square
bottom of page